ku mau selalu bersyukur

Thursday, December 10, 2015

SELALU ADA YANG BAIK DI TENGAH SITUASI YANG TIDAK BAIK

     Tim dan Elisa Robert adalah pasangan muda yang saling mencintai.Karena sudah beberapa tahun belum dikaruniai seorang anak,mereka memutuskan mengadopsi seorang anak laki-laki yang mereka beri nama Matthew.Adopsi memiliki makna khusus bagi Elisa,karena dulu ia juga seorang anak adopsi.Namun setelah mempunyai seorang anak adopsi pun,mereka masih memanjatkan doa untuk seorang anak biologis.Selama tahun-tahun penantian,doa Hana yang terdapat dalam 1 Samuel 1:11,sering juga menjadi tangisan sedih Elisa Robert.Akhirnya enam tahun setelah penantian yang melelahkan,doa mereka menjadi kenyataan dalam bentuk seorang anak perempuan cantik yang lahir pada tanggal 29 Agustus 2007,yang mereka beri nama Bella..Namun dua bulan kemudian,disuatu malam,Bella kecil ditaruh dan diselimuti di tempat tidur,hanya kali ini ia tidak bangun lagi - Ia pergi ke Surga.Laporan otopsi mengatakan bahwa ia telah meninggal dalam tidurnya karena infeksi kuman virus.Ada masa-masa dalam hidup kita ketika kita tergoda untuk percaya bahwa Allah itu tidak adil dan bahwa situasi dalam hidup kita sungguh gelap.Bagi Elisa dan Tim,kepercayaan dan iman di dalam Bapa sangat diuji dalam kondisi seperti ini.Tunggu dulu,tapi itu bukan akhir dari segalanya,janji Allah tetap mereka pegang dan meskipun melalui lembah kekelaman dan kegelapan,akhirnya mereka tetap mendapatkan sebuah sukacita ketika pada tanggal 29 November 2008 lahirlah anak laki-laki mereka dan diberi nama Justice.Dan untuk mengenang anak perempuannya yang meninggal,Tim dan Elisa mendirikan sebuah yayasan yang mereka beri nama Bella's springs yang didasarkan pada Mazmur 84:7-8.Yayasan ini telah menolong banyak anak-anak miskin di Vietnam dan Zimbabwe dengan berbagai hal seperti operasi jantung terbuka,dan masih banyak pelayanan yang lain lagi.
      Ketika kita melihat kisah pasangan Tim dan Elisa ,kita belum tentu bisa memiliki iman dan ketekunan seperti mereka yang patut dikagumi dan dicontoh.Penantian mereka untuk seorang anak yang berakhir pada kematian yang tidak terduga sungguh akan mengiris hati orang tua manapun,namun pasangan ini tetap menantikan kebaikan Tuhan dan dengan tekun malah menjadikan hal ini sebagai sebuah pelayanan baru dengan mendirikan Yayasan Bella's Springs.Maka ketika mereka bertekun didalam lembah kekelaman,maka Tuhan juga berkarya dengan sebuah rancangan yang termanis untuk keluarga tersebut.
     Banyak kali,ketika kita diberkati dan dalam situasi yang penuh berkat,kelimpahan dan sukacita,terlebih mudah untuk berkata bahwa Tuhan itu baik dan janji-Nya tak berkesudahan.Namun ketika kita melalui masa kegelapan dan kekelaman,masih mampukah kita bertahan dan tetap percaya akan kebaikan-Nya?Banyak yang jatuh dengan kepahitan,kebimbangan dan keputusasaan,namun mereka yang tetap mengandalkan-Nya dan tetap bisa bersyukur dalam situasi yang sulit,pasti janji Tuhan akan dinyatakan dan semua akan menjadi indah pada waktu-Nya.

Mazmur 27:13   Sesungguhnya,aku percaya akan melihat kebaikan Tuhan di negeri orang-orang yang hidup!

0 comments:

Post a Comment