ku mau selalu bersyukur

Saturday, March 26, 2022

TUHAN MENYERTAI SETIAP LANGKAH KITA

_BERAKAR DAN BERBUAH_







TUHAN MENYERTAI SETIAP LANGKAH KITA

RHEMA HARI INI

Ulangan 31:6 Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau.”


Dari kisah dua belas pengintai yang diutus Musa, kita dapat belajar  mengenai keteguhan hati. Karena terfokus pada hal-hal yang negatif dan menjadi gentar, sepuluh dari dua belas pengintai tersebut kehilangan kesempatan untuk masuk Tanah Perjanjian. Berbeda dengan Yosua dan Kaleb, mereka dapat melihat kebesaran kuasa Tuhan yang menyertai mereka, sehingga mereka berani melangkah dan berhasil masuk ke Tanah Perjanjian sesuai dengan rencana Tuhan. 


Ya, saat fokus kita tertuju pada seberapa besar kekuatan musuh, maka kita akan kehilangan keberanian untuk melangkah bahkan pada akhirnya menderita kerugian. Orang yang mudah menyerah dan mundur di tengah jalan tidak akan mendapat apa-apa. Namun ketika pandangan kita tetap terarah kepada Tuhan, tidak peduli situasi dan kondisi apa pun yang menghadang, meskipun kita tahu bahwa secara manusia, kita tidak mungkin sanggup menghadapinya, tetapi hati kita dapat melihat bahwa Allah jauh lebih besar dari semua permasalahan kita. Itulah yang membuat hati kita tetap teguh di hadapan mara bahaya sebesar apa pun juga.


Hari ini, apa pun yang kita alami, tetaplah percaya bahwa penyertaan Tuhan senantiasa ada dan nyata dalam hidup kita.  Ketika kita mengandalkan Tuhan dan yakin bahwa Tuhan ada bersama dengan kita, maka kita tidak akan menjadi gentar dan takut. Sebaliknya, kita akan berani mengambil langkah. Fokuskan pandangan kita pada Tuhan. Miliki keberanian dan kesetiaan. Pakai hidup kita untuk melakukan hal-hal yang disukai Tuhan, dan tanpa kita sadari, hidup kita akan menjadi hidup yang layak diingat di hadapan Tuhan.


RENUNGAN

Jangan gentar dan jangan takut, tetapi *AMBIL LANGKAH* karena Tuhan *SELALU MENYERTAI*.


APLIKASI

1. Apa yang membuat Anda takut untuk tetap melangkah sesuai rencana Tuhan?

2. Mengapa kita harus melangkah untuk dapat melihat penyertaan Tuhan?

3. Bagaimana kita dapat memastikan Tuhan menyertai kita? 


DOA UNTUK HARI INI

“Bapa, kami berdoa untuk urapan-Mu supaya kami dapat melihat dan percaya rencana-Mu yang mulia dalam hidup kami, sehingga kami memiliki keberanian untuk melangkah. Karena kami tahu, penyertaan-Mu senantiasa nyata dalam hidup kami, dan membawa kami dari satu kemenangan pada kemenangan lainnya. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”


BACAAN ALKITAB SETAHUN

Mazmur 100-102

1 Korintus 1

Pujilah Allah dalam bait-Nya

Mazmur 100:1-5

1 Mazmur untuk korban syukur. Bersorak-soraklah bagi TUHAN, hai seluruh bumi! 

2 Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita, datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai! 

3 Ketahuilah, bahwa TUHANlah Allah; Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita, umat-Nya dan kawanan domba gembalaan-Nya. 

4 Masuklah melalui pintu gerbang-Nya dengan nyanyian syukur, ke dalam pelataran-Nya dengan puji-pujian, bersyukurlah kepada-Nya dan pujilah nama-Nya! 

5 Sebab TUHAN itu baik, kasih setia-Nya untuk selama-lamanya, dan kesetiaan-Nya tetap turun-temurun. 

Seorang raja bernazar

Mazmur 101:1-8

1 Mazmur Daud. Aku hendak menyanyikan kasih setia dan hukum, aku hendak bermazmur bagi-Mu, ya TUHAN. 

2 Aku hendak memperhatikan hidup yang tidak bercela: Bilakah Engkau datang kepadaku? Aku hendak hidup dalam ketulusan hatiku di dalam rumahku. 

3 Tiada kutaruh di depan mataku perkara dursila; perbuatan murtad aku benci, itu takkan melekat padaku. 

4 Hati yang bengkok akan menjauh dari padaku, kejahatan aku tidak mau tahu. 

5 Orang yang sembunyi-sembunyi mengumpat temannya, dia akan kubinasakan. Orang yang sombong dan tinggi hati, aku tidak suka. 

6 Mataku tertuju kepada orang-orang yang setiawan di negeri, supaya mereka diam bersama-sama dengan aku. Orang yang hidup dengan cara yang tak bercela, akan melayani aku. 

7 Orang yang melakukan tipu daya tidak akan diam di dalam rumahku, orang yang berbicara dusta tidak akan tegak di depan mataku. 

8 Setiap pagi akan kubinasakan semua orang fasik di negeri; akan kulenyapkan dari kota TUHAN, semua orang yang melakukan kejahatan. 

Doa minta tolong dan doa untuk Sion

Mazmur 102:1-11

1 Doa seorang sengsara, pada waktu ia lemah lesu dan mencurahkan pengaduhannya ke hadapan TUHAN. (102-2) TUHAN, dengarkanlah doaku, dan biarlah teriakku minta tolong sampai kepada-Mu. 

2 (102-3) Janganlah sembunyikan wajah-Mu terhadap aku pada hari aku tersesak. Sendengkanlah telinga-Mu kepadaku; pada hari aku berseru, segeralah menjawab aku! 

3 (102-4) Sebab hari-hariku habis seperti asap, tulang-tulangku membara seperti perapian. 

4 (102-5) Hatiku terpukul dan layu seperti rumput, sehingga aku lupa makan rotiku. 

5 (102-6) Oleh sebab keluhanku yang nyaring, aku tinggal tulang-belulang. 

6 (102-7) Aku sudah menyerupai burung undan di padang gurun, sudah menjadi seperti burung ponggok pada reruntuhan. 

7 (102-8) Aku tak bisa tidur dan sudah menjadi seperti burung terpencil di atas sotoh. 

8 (102-9) Sepanjang hari aku dicela oleh musuh-musuhku, orang-orang yang mempermainkan aku menyumpah dengan menyebut namaku. 

9 (102-10) Sebab aku makan abu seperti roti, dan mencampur minumanku dengan tangisan, 

10 (102-11) oleh karena marah-Mu dan geram-Mu, sebab Engkau telah mengangkat aku dan melemparkan aku. 

11 (102-12) Hari-hariku seperti bayang-bayang memanjang, dan aku sendiri layu seperti rumput. 

GBI Keluarga Allah Global Cell Church

www.gbika.org | 0899-789-5000

❤ Love God, 💓Love People, 🔥with Passion


0 comments:

Post a Comment